ASAL MULA TANDUK DI KEPALA RUSA #asalusultanduk #rusa


Dahulu kala, rusa tidak memiliki tanduk. Tetapi anjinglah yang mempunyai tanduk. Sepasang tanduk yang kuat dan cantik. Namun kemudian tanduk itu berpindah kepada rusa.
            Hal itu bermula ketika pada suatu hari, sepasang rusa pergi ke sungai untuk mencari minum. Setelah perjalanan yang melelahkan akhirnya mereka bisa menikmati segarnya air sungai yang jernih.
            Beberapa waktu kemudian si istri menyaksikan ada seekor binatang datang mendekat untuk minum juga.
            “Suamiku siapakah dia? Wow! Dia sangat tampan dengan sepasang tanduk di kepalanya,”tanya si rusa betina pada pasangannya.
            “Oh, itu adalah sahabatku. Dia adalah seekor anjing. Ehmm….tapi benarkah dia lebih tampan daripada aku?”si suami balik bertanya dengan nada cemburu.
            “Bukan begitu maksudku, suamiku. Kau tetaplah yang paling tampan dibandingkan binatang manapun. Aku hanya sedang membicarakan tanduk anjing itu yang sangat indah. Aku pikir kamu akan semakin menarik jika memiliki tanduk juga seperti dia”jelas istrinya sedikit khawatir dengan kemarahan suaminya.
            “Baiklah sekarang aku punya ide bagaimana cara mendapatkan tanduk seperti itu. Kamu tunggu saja di sini,”rusa jantan lalu melangkah menghampiri anjing sahabatnya itu.
            “Hai, apa kabar teman?”tanya rusa ramah kepada anjing.
            “Baik. Kamu sendiri bagaimana?”anjing balik bertanya dengan senyum ramah tersungging di bibirnya.
            “Ehm…kalo aku tidak seperti dirimu. Coba kamu lihat istriku di sebelah sana. Dia pikir aku tidak bisa berlari seperti teman-temanku yang lain. Maukah kamu balapan lari denganku agar kecepatan lariku semakin meningkat?”bujuk rusa jantan dengan penuh harap. Sepertinya ia tengah membuat rencana yang menarik.
            Ternyata anjing setuju untuk balapan dengan rusa. Ia tidak bermaksud untuk menunjukkan kemampuan larinya. Ia hanya ingin membantu sahabatnya tersebut. Maka balapanpun segera dimulai dan rusa jadi pemenangnya.
            “Sepertinya tanduk di kepalamu itulah yang membuatmu lambat. Bagaimana jika aku yang memakainya. Nanti setelah kita balapan lagi, akan aku kembalikan padamu?”pinta rusa sekali lagi pada anjing. Yang lagi-lagi permintaan itu kembali disetujui oleh anjing.
            “Ya silahkan saja! Tapi hati-hati memakainya agar tidak rusak,”balas anjing sedikit cemas.
            “Jangan khawatir. Aku akan hati-hati,”jawab rusa sambil memasang tanduk itu dikepalanya. Dari pantulan air sungai yang jernih, ia dapat melihat penampilan terbarunya yang memakai tanduk. Ia begitu terpesona. Betapa gagah dirinya sekarang. Tanduk itu tegak bercabang. Terlihat kokoh dan kuat. Ia yakin istrinya pasti akan semakin sayang padanya.
            Maka balapan keduapun kembali dilaksanakan. Rusa jantan kini berusaha berlari sekuat tenaga. Ia meluncur seperti kilat. Meskipun sudah sampai di garis finish, ia tetap berlari. Ia memang berniat untuk mencuri tanduk anjing yang kini menjadi marah setelah tahu niat jahat rusa.
            Itulah kenapa hingga saat ini anjing masih suka mengejar-ejar rusa. Rupanya ia masih marah dan ingin mengambil kembali tanduk miliknya yang dicuri rusa.

Posting Komentar untuk "ASAL MULA TANDUK DI KEPALA RUSA #asalusultanduk #rusa"