Persahabatan Ayam dan Kupu-Kupu #ayam #kupukupu


Bloom, Mekar, Kupu Kupu, Close Up, Flora          Pada suatu pagi yang cerah, ada seekor ayam betina dan ketujuh anaknya yang tengah mencari makanan di belakang rumah. Mereka asyik sekali melakukan kegiatan tersebut. Anak-anak ayam kadang bercengkerama dan berkejaran satu sama lain dengan riangnya.
          Namun, tiba-tiba saja terdengar rintihan seekor kupu-kupu cantik yang sayapnya tertimpa sebuah ranting pohon. Ia terus mengerang kesakitan. Memohon bantuan.
          “Oh, Ibu Ayam, bisakah kamu menolongku dengan mengangkat ranting ini? Sayap sebelah kananku terasa sakit sekali dan tidak bisa digerakkan sama sekali,”ucap Kupu-Kupu mengiba.
          “Baiklah, Kupu-Kupu, bersiaplah karena aku dan anak-anakku ini akan membantumu mengangkat dan memindahkan ranting ini,”jawab induk ayam. Lalu dengan bantuan anak-anaknya mereka sukses melakukan itu dan membuat Kupu-Kupu menangis bahagia.
          Sayangnya sayap kanan Kupu-Kupu benar-benar patah. Sulit baginya bisa terbang seperti semula. Untungnya Ayam yang baik memberinya tempat beristirahat di kandangnya bersama anak-anaknya hingga Kupu-Kupu bisa terbang kembali.
          Kupu-Kupu tinggal untuk beberapa waktu lamanya. Ia mendapat perawatan yang baik dari Ayam hingga akhirnya sayapnya sembuh dan ia bisa terbang kembali.
          “Terimakasih, Ayam, mulai saat ini kita akan jadi sahabat terbaik selamanya,”ucap Kupu-Kupu sebelum pamit kembali ke rumahnya. Teman terbaik adalah teman yang ada saat kita sedang membutuhkan bantuan.
          Maka sejak saat itu hingga sekarang, Kupu-Kupu dan Ayam tetap menjadi sahabat terbaik.  Dimanapun Ayam dan anak-anaknya sedang mencari makan, maka akan ada Kupu-Kupu berterbangan di sekeliling mereka.

Posting Komentar untuk "Persahabatan Ayam dan Kupu-Kupu #ayam #kupukupu"